Mojokerto
Babinsa Koramil 0815/11 Pungging Hadiri RAT Gapoktan Tani Sejahtera

Memontum Mojokerto – Babinsa Randuharjo Koramil 0815/11 Punging, Kodim 0815 Mojokerto Sertu Suwardi Wero bersama Bhabinkamtibmas Bripka M. Fikri menghadiri Rapat Anggota Tahunan (RAT) Gapoktan Tani Sejahtera Tutup Buku Tahun 2017 Pembagian Sisa Hasil Usaha (SHU) di Balai Desa Randuharjo, Kecamatan Pungging, Kabupaten Mojokerto yang dihadiri sekitar 75 orang.
Acara diawali dengan pembukaan, Laporan Ketua Koperasi Gapoktan Tani Sejahtera M. Sopar yang menyampaikan ucapan terima kasih kepada Camat Pungging yang diwakili Sekcam, Koramil dan Polsek yang diwakili Babinsa dan Bhabinkamtibmas atas kesediaannya menghadiri acara RAT ini.
“Terima kasih kepada seluruh anggota Gapoktan Tani Sejahtera yang sudah tepat waktu melunasi uang simpan pinjam tepat pada waktunya sehingga hari ini kita dapat melaksanakan RAT sesuai dengan jadwal. Alhamdulillah hingga saat ini dana Gapoktan yang bersumber dari pemerintah sebesar 100 juta, kini sudah berkembang menjadi 134 juta,” ujarnya.
Kades Randuharjo yang diwakili oleh Sekdes Sukirno SH, dalam sambutannya, mengucapkan terima kasih kepada anggota Gapoktan Sejahtera yang sudah menjaga keharmonisan hubungan baik antara pengurus Gapoktan sehingga dana untuk Gapoktan Desa Randuharjo dapat berkembang sesuai dengan tujuan. “Apa yang menjadi cita-cita Gapoktan Tani Sejahtera, untuk mensejahterakan anggotanya, sudah dapat tercapai, ” tegasnya.
Sementara itu Camat Pungging yang diwakili Sekcam juga mengucapakan terima kasih kepada Pengurus Gapoktan Tani Sejahtera yang sudah bekerja keras sehingga pada pagi hari ini dapat melaksanakan RAT sesuai dengan waktunya. “Diharapkan kedepan dapat lebih baik lagi, dari apa yang sudah dicapai sekarang ini, ” pintanya.
Hadir pada acara ini, Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Mojokerto yang diwakili Kabid Penyuluhan Hj. Siti Arofah, SP., MM.,Koordinator Penyuluh Pertanian Kecamatan Pungging H. Abd. Ro’uf, SP., Para Ketua Poktan dalam naungan Gapoktan Tani Sejahtera antara lain Poktan Sumber Rejeki 1 dan 2, Poktan Randuharjo 1 dan 2, Poktan Sejahtera 1 dan 2 beserta anggota. (gan/ono)
-
Kota Malang4 tahun yang lalu
RSIA Melati Husada Resmikan Poli Dokter Spesialis
-
Lamongan4 tahun yang lalu
Kreatif, Pemuda Asal Balun Sulap Pipa Air Jadi Lampu Hias Menarik
-
Jember4 tahun yang lalu
Larisso Kencong Diluruk Ratusan Orang, Ada Apa?
-
Kota Malang5 tahun yang lalu
8 Kali Gak Lulus Ujian SIM C, Mahasiswa Machung Dibonceng, Diajari Polisi Naik Motor
-
Kota Batu4 tahun yang lalu
Istri Panglima TNI Kunjungi Pusdik Arhanud Karangploso
-
Surabaya3 tahun yang lalu
Green House, Rumah Beragam Jenis Anggrek
-
Lamongan3 tahun yang lalu
Sanggring, Tradisi di Desa Tlemang Berusia Ratusan Tahun
-
Kabupaten Malang3 tahun yang lalu
Gapura Polsek Donomulyo Semangat Gotong Royong Kemerdekaan