Surabaya
Risma Support Pengrajin Batik di Cerme Lor Gresik

Memontum Gresik – Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini mengunjungi Rumah Batik Pitutur milik Ilham di Desa Cerme Lor Rt 002 Rw 007 No.24 Kecamatan Cerme Kabupaten Gresik, Jumat (22/6/2018). Dengan didampingi Ketua DPC PDIP Kabupaten Gresik, Siti Muafiyah, Risma begitu panggilan akrabnya melihat produk batik yang dibuat Rumah Batik Pitutur. Orang nomor satu di Kota Surabaya ini juga menyempatkan belajar membatik dengan dipandu para pembatik mahir.
Pada kesempatan ini, Risma juga memotivasi puluhan ibu-ibu di Cerme Lor agar menjadi perempuan mandiri. Dia juga menceritakan soal pembinaan para Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) di Surabaya yang telah dilakukannya.
Menurut dia, di Surabaya awalnya ada 89 kelompok UMKM. Mereka kemudian dilatih dan disupport dengan tekun. ” Hasilnya, saat ini di Surabaya berkembang 9500 UMKM,” ungkapnya.” Bahkan, ada satu UMKM yang omzetnya bisa tembus Rp 1,5 miliar se bulan. Juga ada Bu Dia, yang omzet UMKMnya pada Bulan Ramadan kemarin bisa tembus Rp 1,6 miliar,” sambungnya.
Sementara Risma menyatakan, kunjungannya ke Rumah Batik Pitutur di Desa Cerme Lor diminta tolong Cagub -Cawagub Jatim Gus Ipul-Puti sebagai modal awal untuk membantu para pengrajin batik. ” Nanti, jika Gus Ipul dan Mbak Puti jadi Gubernur dan Wakil Gubernur Jatim akan bantu akseskan agar bisa lebih dikenal dan dikembangkan,” katanya.
-
Kota Malang3 tahun yang lalu
RSIA Melati Husada Resmikan Poli Dokter Spesialis
-
Jember3 tahun yang lalu
Larisso Kencong Diluruk Ratusan Orang, Ada Apa?
-
Lamongan3 tahun yang lalu
Kreatif, Pemuda Asal Balun Sulap Pipa Air Jadi Lampu Hias Menarik
-
Surabaya2 tahun yang lalu
Green House, Rumah Beragam Jenis Anggrek
-
Kota Batu3 tahun yang lalu
Istri Panglima TNI Kunjungi Pusdik Arhanud Karangploso
-
Kota Malang3 tahun yang lalu
8 Kali Gak Lulus Ujian SIM C, Mahasiswa Machung Dibonceng, Diajari Polisi Naik Motor
-
Sidoarjo3 tahun yang lalu
Usia Ke 55, RSI Siti Hajar Launching Pendaftaran Pasien Online
-
Kabupaten Malang2 tahun yang lalu
Gapura Polsek Donomulyo Semangat Gotong Royong Kemerdekaan